Hari ini kalo diperbolehkan aku ingin sekali kamu duduk disampingku, sekedar menemani untuk berbincang-bincang. Atau mungkin kalau saya boleh memakai istilah yang lagi "in" saat ini, saya ingin curhat. Ya, saya ingin curhat ! saya ingin bercerita, saya juga ingin seperti mereka yang selalu setia menjadikan saya sebagai pendengar yang baik. Walau terkadang saya meragukan apa benar saya bisa menjadi pendengar yang baik ? Malah saya dimintai pendapat gimana baiknya. Jelas, saya berusaha untuk memberikan pendapat se-obyektif mungkin sesuai dengan apa yang pernah saya alami, pikirkan bahkan dari referensi yang pernah saya baca dan tepatnya sesuai dengan kemampuan saya untuk mencerna.
Harapan saya cuma satu, agar masalah yang mereka bisa sedikit mencair setelah berbincang dengan saya, atau setidaknya mereka bisa meletakkan untuk sementara beban yang berat dipundaknya. Walaupun nanti akan menumpuk lagi di pundaknya. Ya lebih tepatnya ada saat melepas kepenatan pikiran dengan berbincang-bincang. Saya ingin melihat mereka tersenyum lega setelah berbicara panjang lebar ke dalam telinga saya. Dan tentunya itu semua harus saya simpan rapi di dalam hati, dikeluarkan hanya sesuai porsi orang-orang terntentu yang berkaitan erat dengan pembicaraan. Bahkan untuk hal yang sangat sensitif atau aib saya mengunci mati dalam sebuah peti.
Saya ingin seperti mereka... ingin sekali. Makanya saya ingin (kalo boleh) kamu saat ini berada disampingku, untuk hanya sekedar mendengarkan kenapa saya tidak bisa tidur cepat tadi malam. Atau mungkin mendengarkan saya bercerita tentang rumah yang sewa kemaren sore. Ah, kamu tau ? semua itu rasanya plong banget ... setelah saya bercerita tumpah ruah. Walopun capeknya setengah mati saya bekerja seharian, tapi disaat ada kamu tempat saya berbagi saya akan merasa semua capek itu hilang seketika, walopun kamu hanya diam membisu mendengarkan saya dan sesekali melemparkan senyum. Itu saja. Ya itu saja, diam dan senyum tulus itu bagi saya lebih dari mutiara.
Untuk saat ini saya harus menunggu "kalo boleh" itu sekian lama lagi. Ya Allah saya serahkan urusan semua ini padamu. Ijinkanlah kami untuk berkumpul dalam kebaikan, untuk menuju kebaikan Mu ya Allah. Permudahlah jalan ini ya Allah, karena Engkaulah sesungguhnya pemberi kemudahan. Tidak ada sesuatupun yang mudah tanpa kemudahan dari Engkau. Hanya padaMu hamba berserah diri.
12/02/2005
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment